Obat Sakit Gigi Karena Berlubang yang Sangat Manjur, Albothyl

Aku sedang tidak promosi obat sakit gigi karena berlubang teman, tapi sekedar berbagi kisah sakit gigi karena berlubang.

Lebih baik sakit gigi daripada sakit hati kata Megi Z. dalam lagunya. Sakit hati memang sakit, tapi sakitnya cuma galau, tapi kalau sakit gigi sakitnya campur aduk tidak karu-karuan termasuk galau juga karena mendengar orang berisik penginnya marah. Sakit hati obatnya cari ganti, kalau sakit gigi karena berlubang apa obatnya?

Kemarin Senin malam habis makan pakai daging ayam, meskipun bukan makanan favoritku, tapi karena adanya itu ya terpaksa aku makan. Makanan favoritku itu tidak aneh-aneh, tidak mahal-mahal, cukup daun sawi rebus atau kuluban plus sambel terasi sudah sangat nikmat bagiku. Kenapa aku tidak suka makan daging? Karena gigiku berlubang, nyelip di gigi gak enak, bisa menimbulkan sakit pada gigi yang berlubang itu.

Nah selepas makan itu, ada serat daging yang menyelip di gigi berulang. Karena risih aku sogok pakai lilitan kertas. Berdarah. Lalu aku sikat pakai sikat gigi, gak kena-kena. Lalu pakai lidi. Mak nyus! Tertusuk. Sakitnya bukan main. Pipi kananku bengkak, nyambung ke mata, karena yang sakit gigi kanan atas. Hari Selasa ada jadwal ngajar di bimbel aku batalkan, untungnya ada guru pengganti. 

Malam hari tidak bisa tidur. Sakit senut-senut. Cari obat simpanan tidak ada, warung sudah tutup. Kebetulan adikku sedang keluar, nongkrong bersama-sama temannya. Aku pun telepon jika pulang dibelikan obat sakit gigi. Tapi karena sudah malam dan tidak ada warung yang buka, dia cari gak dapat. 

Sekitar 15 kemudian adikku telepon balik, dia bilang bahwa ada Albothyle di tasnya. Ia kena sariawan beberapa minggu lalu. Dia bilang teteskan ke kapas dan sumpalkan ke gigi yang berlubang. 

Dan benar, ajaib. Karena tidak ada kertas, aku ambil tisue, aku tetesi beberapa tetes Albothyle dan aku sumpalkan ke gigi yang berlubang dan sakit itu. Dalam waktu 15 menit rasa sakitku hilang. Satu jam kemudian sudah bisa ngopi lagi. Esoknya sembuh total.

Aku gak promosi, karena promosi pun tidak dapat apa-apa dari perusahaan ini, tapi lebih baik teman-teman yang punya resiko sakit gigi, siapkan Albothyle, siapa tahu tiba-tiba sakit gigi menyerang. Tidak usah beli obat ini itu, teteskan saja Albothyle beberapa tetes ke kapas lalu sumpulkan ke gigi yang berlubang itu.

Itu obat sakit gigi yang berlubang bagiku. Ces pleng, dan sekarang sedang menikmati kopi lagi. 

2 Responses to "Obat Sakit Gigi Karena Berlubang yang Sangat Manjur, Albothyl"

  1. Supaya gigi ga berlubang harusnya rajin menggosok gigi . Untuk obat sakit gigi juga cukup dengan menggosok gigi rutin setiap malam. dan pakai pasta gigi Clean Me yang bebas fluoride

    ReplyDelete
    Replies
    1. Aku tiap malam sebelum tidur gak pernah tu absen sikat gigi, tp tetap we giginya berlubang, sialan

      Delete